HEADLINE

Hitung Bulan Jalan Rambat Beton Kelurahan Tanjung Raja Timur Sudah “Remuk”

Ogan Ilir.SP. Pembangunan Jalan Rambat Beton Kelurahan Tanjung Raja Timur, Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumsel, dengan panjang 225 Meter, Lebar 2 Meter, tebal 0,15 Meter dengan pagu Rp.101.389.800,- menuai pertanyaan warga setempat. Menurut warga sekitar kondisi jalan sangat memperihatinkan dengan kondisi sudah berdebu dan sudah terkelupas di sana-sini.

Warga mengatakan pekerjaan dilakukan kurang lebih baru satu bulan selesai dikerjakan sudah mengelupas dan berdebu diberbagai titik pasirnya bisa diambil pakai tangan kosong sehingga diduga tidak berkualitas.

” Pihak yang mengerjakan pekerjaan ini tidak pernah melakukan penyiraman sehingga kualitas nya kami pertanyakan, selaku warga merasa kecewa dengan hasil pekerjaan jalan ini karena tidak berkualitas padahal baru mungkin belum sampai satu bulan selesai dikerjakan sudah hancur,”Ujar Irawadi. Sabtu (09/09/2023).

Ditambahkannya kalau dirinya setiap hari lewat dari jalan itu karena tempat tinggal nya di wilayah tersebut dia pun dengan ini berharap kepada pihak terkait untuk turun ke lokasi periksa ulang pekerjaan itu sudah sesuai seperti aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah atau belum dalam hal ini RAB nya.

“Karena sangat tidak sesuai, diduga terlalu banyak pasirnya bakan bisa diambil pakai tangan kosong di jalan ini di berbagai titik,”Paparnya.

Irawadi melanjutkan, “Kalau kami selaku warga pengguna jalan ini berharap kepada pemerintah atau pelaksana yang mengerjakan nya untuk membangun yang berkualitas biar dapat bertahan dengan lama jangan sampai seperti ini lagi untuk kedepannya,” Kata Irawadi.

Sementara terkait jalan ini, awak media mencoba menghubungi Lurah Tanjung Raja Timur berinisial F melalui sambungan aplikasi WhatsApp.

“Saya lagi ada acara silakan hubungi LPM,” Tukasnya.

Kemudian awak media berusaha mencari informasi nomor kontak Ketua LPM sebagai pelaksana, saat berita ini ditayangkan nomor kontak Ketua LPM belum diberikan oleh Lurah Tanjung Raja Timur inisial F. (Tim)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page