Bupati Musi Rawas Menerima Langsung Bantuan Dari BPBD Pusat Untuk Penanganan Banjir
Musi Rawas.SP. Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud hadir dalam acara serah terima secara simbolis Bantuan Logistik dan Bantuan Dana Siap Pakai dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk penanganan banjir Kabupaten Musi Rawas, bertempat di Hotel Novotel Palembang, Kamis (16/3/2023).
Bantuan bagi Kabupaten Musi Rawas tersebut diserahkan secara simbolis oleh Deputi Direktur Dukungan Infrastruktur Darurat Zaenal Arifin kepada Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud.
Dalam keterangannya, Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan, mengingat Kabupaten Musi Rawas terdampak cukup parah dari banjir beberapa waktu yang lalu.
” Sesegera mungkin dana itu akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya.
Sekedar informasi, Kabupaten Musi Rawas mendapat bantuan dari BPBD pusat setelah tiga Kecamatannya di terjang banjir yang mengakibatkan puluhan ribu masyarakat tidak bisa melakukan aktivitas normal seperti biasanya, yang diberikan berupa Bantuan Dana Siap Pakai sebesar Rp250.000.000 dan Bantuan Paket Logistik senilai Rp100.000.000 yang ditujukan untuk penanganan darurat bencana banjir di wilayah Kabupaten Musi Rawas tahun 2023.
Turut mendampingi Bupati, Kepala Bappeda, Kepala BPBD, Kadis PUBM, Kadishub, Kadiskominfo.
#musirawasmantab
#diskominfomusirawas