Kapolsek Lubuklinggau Utara Lakukan Giat Jumat Berbagi
Silamparipers.com LUBUKLINGGAU. Seusai melaksanakan sholat Jumat, Kapolsek Lubuklinggau Utara AKP Baruanto bersama ibu Bhayangkari dan jajaran kembali menyalurkan paket bantuan sosial kepada panti Asuhan. Jumat (08/10/2022).
Dalam giat tersebut Kapolsek Lubuklinggau Utara bersama anggota menyalurkan paket berupa :
1. Satu (1) Karung yg berisi 20 Kg beras Merk Selincah
2. Dua (2) Dus Mie Instant Merk Indomie
3. Lima (5) Karpet Telor Ayam Negeri (150 Butir)
4. Lima Puluh (50) Bungkus Plastik Roti Merk Jordan yg tiap bungkusnya berisi sepuluh (10) sisir roti manis.
Dalam penyampaiannya Kapolsek Lubuklinggau Utara AKP Baruanto di dampingi anggota berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi Panti Asuhan Luqmanul Hakim.
” kita berharap bantuan ini dapat memberi manfaat bagi anak-anak panti asuhan,” harapnya.
Terpantau media proses pemberian bantuan berlangsung lancar dengan di terima oleh pimpinan panti asuhan dan disaksikan oleh anak-anak panti.
” Terimakasih kepada pihak Polsek Lubuklinggau Utara yang telah berbagi dengan kami untuk hari ini,” ujar salah satu anak panti. (Epran)