Reki Handoyo, Atlet Panjat Tebing Musi Rawas Raih Medali Perak di Porprov 2021
OKU Selatan.SP. Reki Handoyo atlet muda asal Kabupaten Musi Rawas berhasil meraih mendali perak dalam cabang olahraga panjat tebing nomor Speed klasik U-21 Perorangan Putra.
Dimana Reki merupakan salah satu Kontingen Kabupaten Musi Rawas dalam ajang Porprov XIII OKU Raya, Rabu (24/11/2021).
Bertanding di Banding Agung Ranau, Reki harus bertanding di partai final melawan dua pemain asal Musi Banyuasin, Hingga akhirnya Emas dimenangkan oleh Atlit Muba, Perak untuk Musi Rawas dan perunggu kembali berhasil di raih oleh pemain Muba lainya.
Reni Maya Sari selaku Coach Panjat Tebing (FPTI) Kabupaten Musi Rawas menyampaikan rasa bangganya terhadap raihan prestasi reki.
“Alhamdulillah Atlit Panjat Tebing menyumbang medali Perak di Nomor Speed klasik U21 Perorangan Putra atas Nama Reki Handoyo”Ujar Coach Reni.
Dengan raihan tersebut maka Kontingen Panjat tebing Musi Rawas sudah menyumbang sedikitnya Dua medali, yaitu Perak oleh Reki di kelas Speed klasik U21 Perorangan Putra & Medali Perunggu di nomor Lead Beregu Putri.
“Semoga ini jadi pemicu bagi atlet-atlet FPTI khususnya dan Kabupaten Musi Rawas umumnya. Supaya dapat mendulang medali lebih banyak lagi untuk Musi Rawas MANTAB” Pungkasnya. (*)