DAERAH

PLH Bupati OKU Meninjau Lokasi Banjir dan Jalan Ambruk di Kecamatan Lubuk Batang

 

Baturaja.SP. Plh Bupati OKU H.Edward Candra S meninjau langsung pemukiman warga di desa,Gunung Meraksa yang terdampak banjir sabtu 22/5/2021.

Dalam peninjauan, PLH Bupati bersama rombongan,Forpimda OKU,OPD, BPBD OKU,Anggota DPRD OKU,Camat lubuk batang Kapolsek ,koramil kec lubuk di dampingi Kepala Desa Gunung Meraksa Dahlan, ikut meninjau langsung kondisi para warga masyarakat Desa Gunung Meraksa Kec Lubuk Batang Kab
OKU sembari memberikan semangat dan memperhatikan kondisi para korban banjir.

Dikatakan plh Bupati OKU H.Edward Candra kegiatan hari ini merupakan bentuk pemantauan terhadap dampak banjir yang tengah di rasakan oleh masyarakat, sehingga untuk kedepan bisa ditindak lanjuti oleh pemerintah dalam bentuk bantuan sosial dan lainnya.

Dari hasil pantauan kita hari ini,melihat dampak banjir desa Gunung Meraksa hingga titik jalan Ambruk di Desa Belatung , dalam bencana ini,Tidak ada korban jiwa” kata plh Bupati OKU Edward Candra.

Plh Bupati OKU menambahkan untuk saat ini Ada beberapa desa yang terendam banjir dengan kedalaman air cukup tinggi seperti desa, kepayang,Belimbing,Kampai,Tanjung kemala,Terusan dll. Saat ini Belum menjadi siaga satu dan hingga saat ini belum ada masalah yang serius.

Meskipun demikian Pemerintah dalam kesempatan ini Bupati beserta Rombongan menyempatkan diri untuk memberikan Bantuan untuk masyarakat sebagai bentuk tali asih dan perhatian kepada warga dengan harapan bencana banjir ini tidak sampai menimbulkan korban jiwa,Plh Bupati OKU H.Edward Candra berpesan Kepada Masyarakat OKU agar tetap waspada di saat musim hujan khusus nya warga yang terdampak Banjir. #Rudick 21.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page